Siapa Sangka, 13 Foto Yang Dikagumi Banyak Orang Ini Tidak Lebih Dari Hoax Semata


Apakah kamu termasuk salah satu korbannya?

Hoax itu bukan berkembang baru-baru ini aja. Tapi, udah menyebar lama banget. Tapi, mungkin dulu gak dijuluki hoax, karena penyebarannya gak terlalu masif. Beda kayak sekarang, tiap dua kali scroll timeline, pasti nemu berita atau gambar hoax. Kalo gak pinter mencerna, kamu juga pasti kemakan berita hoax. Nah, supaya makin pinter, nih ane kasih tau 13 foto yang pernah menggemparkan dunia. Tapi, ternyata semua foto ini gak lebih dari editan semata.
1
Foto singa yang mengaum setiap pembukaan film MGM
Foto singa yang mengaum setiap pembukaan film MGM
Foto yang menyebar luas di internet adalah foto sebelah kanan, yang memperlihatkan singa Metro Goldwyn Mayer sedang tiduran dan dipaksa untuk tetap mengaum demi kepentingan produksi. Hal ini pun memancing kemarahan banyak pihak, terutama penyayang binatang. Faktanya, singa ini sebenarnya lagi menjalani MRI. Malah bagus kan?
2
Hiu yang melompat keluar dari air
Hiu yang melompat keluar dari air
Keren banget emang kalau asli. Pasti fotografernya udah nunggu lama banget untuk dapat momen ini. Dan foto ini juga gak kalah menggemparkan, bahkan sampe dimuat di National Geographic. Dan ternyata, foto ini gak lebih dari editan doang, dan National Geographic langsung menghapusnya sambil meminta maaf.


3
Singa hitam
Singa hitam
Sampe sekarang, gak pernah ditemukan yang namanya singa berbulu hitam. Kalo singa albino sih mungkin ada. Tapi, singa hitam gak ada. Foto di atas hanyalah editan photoshop doang.
4
Tendangan bayi di perut ibu
Tendangan bayi di perut ibu
Udah pernah melihat foto ini? Foto ini sering banget nampang di berbagai iklan. Faktanya, lapisan dinding abdominal itu terlalu tebal untuk bisa nyaris tembus seperti foto di atas. Apalagi, kaki bayi ini terlalu besar untuk ukuran bayi yang masih berada dalam perut. Sumber foto ini sendiri tidak diketahui secara pasti. Karena foto ini tidak lebih dari editan doang.
5
Joker bermain skateboad di atas tubuh batman
Joker bermain skateboad di atas tubuh batman
Foto ini menyebar di Twitter dengan caption yang menyatakan Heath Ledger lagi bercanda bareng Batman. Tapi, foto ini pun tidak lebih dari editan.
6
Bush membaca foto terbalik
Bush membaca foto terbalik
Foto ini sempat menghebohkan publik AS. Masa presiden membaca buku secara terbalik sih. Dan kayaknya, bukan cuma Indonesia yang gampang terhasut isu hoax, karena foto ini juga cuma editan. Foto aslinya sih dia memegang buku dalam posisi yang benar.
7
Detik-detik pesawat menabrak gedung kembar dalam peristiwa 9/11
Detik-detik pesawat menabrak gedung kembar dalam peristiwa 9/11
Foto ini menyebar beberapa minggu setelah kejadian 9/11. Banyak hal aneh di foto ini seperti, kenapa fotografernya tidak memberitahu soal pesawat yang menuju ke arah mereka, gimana caranya kamera ini bisa selamat, padahal seluruh gedung hancur lebur. Belakangan diketahui foto ini hanya editan, dan pria itu ditemukan dalam kondisi sehat walafiat.
8
Pilot selfie di atas pesawat
Pilot selfie di atas pesawat
Foto ini sering dianggap sebagai, "The Greatest Selfie Ever Made". Banyak yang kagum, banyak juga yang terpelatuk karena mengira foto ini beneran dan si pilot dianggap membahayakan penumpang. Faktanya, si pilot emang ngambil selfie. Tapi, ketika pesawat masih di darat. Tetep keren sih fotonya.
9
Dikejar-kejar beruang
Dikejar-kejar beruang
Foto ini memperlihatkan kengerian dalam proses syuting alam liar. Tapi, pada kenyataannya foto ini hanya keisengan dari kru doang. Foto beruang itu didapat dari stock photo dan diedit secara rapi banget.
10
Albert Einstein menyaksikan ledakan
Albert Einstein menyaksikan ledakan
Foto ini memperlihatkan Einstein lagi bersepeda sambil menyaksikan ledakan bom di Nevada pada 1962. Kedua foto ini sebenarnya hanya penggabungan doang. Dan gak mungkin juga Einstein bisa menyaksikan ledakan tersebut, karena dia sudah meninggal 7 tahun sebelum ledakan tersebut.
11
Semangka berwarna biru
Semangka berwarna biru
Buah semangka ini emang terlihat menggiurkan dan bikin penasaran seperti apa rasanya. Sayangnya, semangka yang disebut-sebut berasal dari Asia ini tidak lebih dari editan doang.
12
Kastil yang berdiri di atas karang
Kastil yang berdiri di atas karang
Foto ini berhasil menipu jutaan orang karena penampilannya yang emang menakjubkan banget. Bayangin aja, masa ada kastil di atas karang. Tapi, kalo kamu pergi ke lokasi aslinya di Dublin, kamu akan menyadari kalau ini juga cuma editan doang.
13
Helikopter diserang hiu
Helikopter diserang hiu
Ini salah satu foto yang paling viral. Tapi, ini cuma dua foto yang digabungin menjadi satu. Dan lagi-lagi National Geographic terpaksa meminta maaf kepada publik karena kecolongan memasukkan foto ini dan bahkan menjadikanya "Photo of the Year".
Yah, kalo sekelas National Geographic aja bisa tertipu, apalagi kita yang orang biasa. Karena itu, hati-hati di internet dan jangan gampang percaya segala sesuatu.
Previous
Next Post »
PasangJitu